MAN 2 Pangandaran Raih Juara di Tahfidz Super Camp ke-8 Tasikmalaya

Tasikmalaya (Humas) – Sebanyak 23 siswa dan siswi MAN 2 Pangandaran dengan penuh semangat mengikuti kegiatan Tahfidz Super Camp (TSC) Ke-8 2025 yang diselenggarakan oleh Forum Huffadzil Quran (FHQ) Daerah Kabupaten Tasikmalaya. Kegiatan berlangsung dari tanggal 18 Oktober s.d 19 Oktober, bertempat di kawasan wisata Wahana Alam Parung.

Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Forum Huffadzil Quran (FHQ) Daerah Kabupaten Tasikmalaya dalam rangka memperingati hari santri nasional tahun 2025. Acara ini dihadiri dan dibuka oleh Wakil Bupati Kabupaten Tasikmalaya H. Asep Sopari Al Ayyubi. Wabup menyampaikan harapannya agar wilayah Jawa Barat senantiasa terus melahirkan generasi penghasil Al Quran demi mewujudkan program ‘Satu Desa Satu Hafidz Quran.’

Dalam kegiatan ini, MAN 2 Pangandaran meraih juara 1 dalam kategori Lomba Hiking dan Peserta Terjauh. Sementara itu, Kepala MAN 2 Pangandaran, Dadah Jubaedah, S.Pd., M.M mengapresiasi dan memberi dukungan penuh terhadap semangat para peserta.

“Dengan partisipasi 23 siswa dalam kegiatan ini. MAN 2 Pangandaran berkomitmen untuk mendorong siswa dan siswi nya untuk senantiasa membumikan Al Quran dimanapun dan kapanpun,” tegasnya.

Para siswa dan siswi MAN 2 Pangandaran mendapatkan pendampingan langsung dari Ooy Rukoyah, S.Pd.I selaku pembina Ekstrakulikuler Tahfidz MAN 2 Pangandaran. Ooy menyampaikan bahwa ini merupakan kegiatan yang harus diikuti oleh anggota ekstrakulikuler Tahfidz dalam rangka belajar dan menambah pengalaman agar kegiatan Tahfidz MAN 2 Pangandaran bisa menjadi lebih baik.

Salah satu peserta, David Sanjaya mengungkapkan kesan nya dalam mengikuti kegiatan ini. “Kegiatannya sangat seru, banyak hal yang bisa dipelajari dan dijadikan motivasi agar senantiasa terus semangat dalam menghafal Al Quran”.

Kontributor : Humas MAN 2 Pangandaran

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

8 − 5 =